Your Ad Here

Sunday, April 15, 2012

Cegah Geng Motor, Kuningan Perbanyak "Road Race"


KUNINGAN, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, bersiap memperbanyak kejuaraan balap motor resmi di jalan raya, untuk mencegah aktivitas balap liar dan geng motor. Berbagai jenis kejuaraan balap motor juga akan digelar untuk mencari bibit pebalap unggul.

"Pemkab dan Polres Kuningan akan mencegah aktivitas negatif para pemuda, dengan menggelar ajang balap motor resmi. Dengan cara ini, minat para pemuda dapat tersalurkan secara positif dan yang berbakat dapat menjadi atlet," kata Aang Hamid Suganda, Bupati Kuningan, di sela-sela penyelenggaraan IRC Motocross Championship 2012, Minggu (15/4/2012) di Kuningan.

Menurut Aang, Kuningan memiliki lokasi-lokasi yang cocok untuk penyelenggaraan kejuaraan-kejuaraan balap motor. Oleh karena itu, Kuningan membuka diri bagi promotor yang ingin menggelar kejuaraan di wilayah ini. "Kami mempersilakan para promotor untuk berbagai jenis balap motor di Kuningan," kata Aang.

0 comments:

Post a Comment