Your Ad Here

Sunday, April 15, 2012

Perancang Mobil Porsche 911 Tutup Usia


Liputan6.com, Berlin: Perancang mobil sport terkenal Porsche 911-- Profesor Ferdinand Alexander Porsche meninggal di usia 76 tahun, Kamis (5/4) silam. Sang cucu yang juga bernama Ferdinand Porsche menyampaikan kabar bahwa kakeknya tutup usia

Profesor Porsche adalah orang yang berhasil menciptakan mobil paling ikonik di dunia. Porsche 911 yang dibuatnya pada 1963 langsung melesat di pasaran otomotif lantaran desainnya yang sangat sporty.

Rupanya, sang legenda mobil sport ini memang mempunyai bakat turunan dari kakeknya. Sang kakek dari pria kelahiran 11 Desember 1935 ini adalah seorang perancang mobil Volkswagen Beetle untuk pemerintah rezim Nazi Jerman di era 1930-an. Selain itu, kakek Porsche juga merancang tank perang yang digunakan Jerman pada Perang Dunia II.

Sepeninggal Profesor Porsche, banyak orang yang akan mengenang jasa-jasanya, termasuk bos Porsche saat ini Matthias Mueller. "Sebagai pencipta Porsche 911, dia telah mendirikan perusahaan perancang yang membentuk kendaraan sport dengan ciri khas tersendiri. Dia telah mewariskannya kepada kami, dan kami akan terus memajukan desainnya dengan penuh kehormatan," kata Mueller seperti dilansir Los Angeles Times.

0 comments:

Post a Comment