Indeks harga saham gabungan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan hari ini, Selasa 5 Juni 2012 berpotensi menguat kembali. Sentimen positif pergerakan bursa acuan dunia dan pasar saham Asia disinyalir menjadi pemicunya.
Purwoko Sartono, analis PT Panin Sekuritas Tbk berpendapat, pergerakan IHSG masih belum bisa lepas dari pengaruh bursa global maupun regional. Terbukti, indeks kemarin kembali anjlok mengikuti gerak bursa dunia yang merah akibat tekanan krisis Eropa.
"Padahal, secara fundamental saham-saham dan laju pertumbuhan ekonomi kita masih menjanjikan," kata dia saat dihubungi di Jakarta, Selasa.
Tentunya, dia menambahkan, sentimen positif pembalikan arah menguat atau rebound Wall Street pada penutupan transaksinya dan indeks regional Asia Pasifik pagi ini akan mendorong pelaku pasar modal domestik maupun asing di BEI kembali mengambil posisinya di saham.
"Dow Jones dan bursa Asia rebound, karena terpicu sentimen positif rencana pertemuan pemimpin G7 yang akan membahas solusi atau jalan ke luar dalam mengatasi krisis di zona Euro," ujar Purwoko. Berita rebound Wall Street dan indeks Asia .
Selain itu, Purwoko mengaku bahwa bila ditinjau dari sisi teknis terlihat ruang penurunan indeks saham gabungan di BEI juga akan relatif terbatas pada perdagangan hari ini.
Sumber : VIVAnews
0 comments:
Post a Comment