Kapanlagi.com - Tindakan Budi Santoso dan anak-anak Moerdiono yang melaporkan Poppy Dharsono ke Badan Kehormatan DPD beberapa waktu lalu menurut kakak Moerdiono, Liliek Moerdiati adalah tindakan yang tendensius, subjektif dan tidak masuk akal.
Di samping fitnah dan pencemaran nama baik terhadap mendiang Moerdiono, tindakan Budi Santoso dan anak-anak melaporkan Poppy Dharsono telah mengingkari fakta.
"Mereka boleh saja tidak setuju almarhum Moerdiono menikah dengan Poppy. Tapi mereka tidak bisa membantah fakta bahwa selama puluhan tahun almarhum hidup bahagia dengan Poppy, seperti terlihat dalam foto-foto di buku Pak Moer Poppy The Untold Story," ucap Liliek Moerdiati saat dihubungi wartawan, Sabtu (7/4).
Tindakan Budi dan anak-anak pun dianggap semakin tidak terkontrol dan keterlaluan karena secara langsung, mereka secara sadar telah menyebarkan fitnah dan pencemaran terhadap nama baik almarhum Moerdiono dengan menuduh almarhum melakukan kumpul kebo dengan Poppy Dharsono.
"Sudah semakin tidak terkontrol, keterlaluan dan ngawur. Padahal fakta pernikahan siri antara almarhum dengan Poppy Dharsono telah dicatat oleh notaris yang ditanda tangani langsung oleh almarhum dan kedua orang tua Poppy Dharsono sebagai istri almarhum," tukas Liliek.
0 comments:
Post a Comment