Your Ad Here

Monday, May 14, 2012

23 Tentara Suriah Tewas di Tangan Milisi Oposisi

23 Tentara Suriah Tewas di Tangan Milisi Oposisi
Sebanyak 23 tentara Suriah dilaporkan tewas dalam bentrokan dengan pihak oposisi, di kota Rastan. Demikian pernyataan Organisasi Observatorium untuk Hak Asasi Manusia Suriah, Senin (14/5/2012).

Lembaga yang berbasis di Inggris, ini mengatakan bahwa puluhan orang juga terluka dalam serangan tersebut.

Selain itu, tiga kendaraan pengangkut pasukan milik tentara Suriah, juga dihancurkan oleh milisi oposisi.

Jika informasi itu benar adanya, maka pertempuran itu akan menjadi salah satu kekalahan yang diderita oleh pasukan keamanan dalam 14 bulan pecahnya pemberontakan terhadap Presiden Suriah, Bashar al-Assad.

Sebelumnya di hari Minggu, pertempuran pecah antara pasukan keamanan dengan milisi oposisi di Suriah, dan menyisakan sebanyak 30 orang tewas, dimana sebagian besar merupakan warga sipil.

Walau kedua belah pihak sudah menandatangani perjanjian gencatan senjata, hingga kini pertempuran terus terjadi.

PBB pada hari Minggu kemarin, mengatakan telah menerjunkan 189 pengamat di Suriah, dimana dua pertiganya ditujukan untuk menyebarluaskan enam poin perjanjian damai, kedua belah pihak yang digagas oleh utusan PBB untuk Suriah, Kofi Annan.

PBB memperkirakan setidaknya 9.000 orang tewas sejak protes pro-demokrasi dimulai pada Maret 2011.

Sumber : TRIBUNNEWS.COM

0 comments:

Post a Comment