Your Ad Here

Wednesday, June 13, 2012

Agar Perempuan Puas dengan Pekerjaannya

Agar Perempuan Puas dengan Pekerjaannya
Sebuah survei dilakukan oleh Next Generation of the Working Woman untuk mengetahui kepuasan perempuan pada pekerjaan mereka. Hasilnya, lebih dari setengah perempuan merasa tak puas dengan pekerjaannya dan masih bersedia bekerja.

Namun, menurut Direktur Manajemen Risiko dan Kualitas Accenture, Wendy Stops, ada tiga cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kepuasaan diri pada pekerjaan, yaitu:

  1. Menerima peran dan tanggung jawab lebih, dengan membuka diri untuk promosi dan tugas baru. Ini akan membuat kita lebih bahagia di tempat kerja.
  2. Manfaatkan berbagai kesempatan untuk meningkatkan keterampilan kerja, misal seminar, diskusi, atau workshop yang digelar perusahaan untuk para karyawan. Tak perlu mengeluarkan biaya, tapi bisa mendapatkan ilmu baru untuk mengembangkan karier.
  3. Perhatikan performa kerja agar tak menurun namun justru terus meningkat, ini bisa menjadi kunci untuk mendapatkan promosi.


Sumber : KOMPAS.com

0 comments:

Post a Comment