Spanyol gundang menghadapi Euro 2012 melawan Italia, karena Azzurri diprediksi akan menjadi sangat berbahaya menyusul pengungkapkan skandal judi di Serie A.
"Alangkah lebih baik jika kami tidak mengawali turnamen ini dengan menghadapi Italia," ujar Xavi kepada El Pais.
"Pengungkapkan skandal di Serie A justru membuat mereka lebih berbahaya," lanjut pemain Barcelona itu.
Italia, masih menurut Xavi, adalah tim kompetitif. Semua pemain Italia mampu melepas umpan dengan baik, dan membuat lawan tertekan.
"Mereka memiliki Andrea Pirlo, yang membuat Italia memilliki sentuhan berkelas," demikian Xavi.
Xavi punya alasan untuk khawatir. Tahun 1982, Italia berangkat ke Piala Dunia dengan iringan pengungkapkan skandal judi. Situasi serupa terjadi tahun 2006.
"Saya tidak tahu bagaimana suasana hati mereka saat tiba di Euro 2012. Yang saya tahu skandal selalu membuat mereka lebih kuat dan berbahaya," Xavi mengakhiri.
Sumber : yahoo.com
0 comments:
Post a Comment