Your Ad Here

Friday, April 13, 2012

Aburizal Bakrie Didemo Terkait Lapindo


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah elemen masyarakat yang tergabung dalam Gerakan Rakyat Anti Aburizal Bakrie (Gerab) berunjuk rasa di depan Gedung Wisma Bakrie, Kuningan, Jakarta, Selatan, Jumat (13/4/2012). Pendemo menuntut agar ketua Umum Partai Golkar tersebut segera menyelesaikan masalah lumpur lapindo.

"Lumpur Lapindo jelas merugikan negara dan membebani anggaran. Pemerintah mengalokasikan anggaran triliunan rupian untuk korban Lapindo," teriak Kordinator Lapangan, Alfian Ramadhani di depan massa.

Selain membawa atribut aksi seperti spanduk, pengunjuk rasa juga membakar poster bergambar wajah pengusaha papan atas Indonesia tersebut.

"Tolak kopensasi lumpur Lapindo dalam APBN-P 2012. Aburizal Bakrie harus bertanggung jawab atas tragedi korban lumpur Lapindo. Jangan jadi APBN mensin ATM perusahaan Ical," teriak Alfian lagi seraya membakar poster Ical berikutnya.

0 comments:

Post a Comment